• 19 April 2024 10:32
  • Last Update 19 April 2024 10:03 10: 03: 05
PT.Cakra Alam Sejati Menyerahkan Hewan Qurban Kepada Masyarakat

PT.Cakra Alam Sejati Menyerahkan Hewan Qurban Kepada Masyarakat

Pelalawan,cebernews.co.Perkebunan kelapa sawit PT Cakra Alam Sejati (CAS) yang bergerak di perkebunan dan pabrik minyak kelapa sawit (PMKS) menyalurkan hewan Qurban Melalui dana CSR berupa sapi sebanyak dua ekor didesa terbangiang dan desa tambun kecamatan bandar petalangan,satu ekor desa lipai bulan kecamatan kerumutan,satu ekor untuk desa pesaguan kecamatan pangkalan lesung dan untuk karyawan perusahan sendiri satu ekor.(14/08/2019).

 
Di desa Sorek dua,desa dundangan yang bersepadan dengan PMKS masing masing mendapat satu ekor sapi begitu juga dengan karyawan pabrik mendapat satu ekor sapi.jumlah hewan Qurban sebanyak delapan ekor,hasil pantauan awak media di lapangan.

 

 

Lanjut Rivai, dalam pemberian hewan, PT CAS sengaja memilih dan membeli hewan dari tempat penampungan atau pemasaran hewan kurban yang telah ditetapkan dan diawasi oleh pemerintah dengan kesehatan yang sudah terjamin.ucapnya.

 

 

Hal senada juga di sampaikan manager PMKS PT CAS kecamatan pangkalan kuras kabupaten Pelalawan penyaluran hewan Qurban sapi kepada masyarakat sekitar baik yang diperkebunan dan dipabrik sudah kita serahkan semua dan ini juga sudah sesuai dengan kesepakatan pimpinan (top manager),Ucap Jason Faustine.

 
Kepala Desa Terbangiang Yohanis S.iP. mengucapkan terima kasih atas perhatian  perusahaan kepada masyarakat Desa Terbangiang yang telah memberikan bantuan hewan Qurban.

 
Yohanis S.i.P melanjutkan” semoga dengan langkah ini bisa menjadi inspirasi bagi siapa saja dan mempererat persatuan dan kesatuan anak Bangsa ini” tuturnya.
Hal senada juga dikatakan Kepala Desa Tambun, Hendri ” Dia berharap, agar suasana seperti ini dapat lebih menumbuhkan dan mempererat tali persaudaraan serta meningkatkan kepedulian dan kepekaan sosial kita kepada sesama.

 

 

Tokoh masyarakat desa pesaguan kecamatan pangkalan lesung juga menyampaikan,rasa terima kasihnya kepada pihak perusahan PT CAS yang telah peduli terhadap masyarakat sekitar.

 

 

Namun ada fenomena yang menyedihkan saat penyerahan hewan Qurban di desa kami,dimana hewan yang pertama diserah kan kemasyarakat desa pesaguan hewan sapi ber bobot 100 kg tersebut terlepas dan lari entah kemana saat menurunkannya dari mobil,namun oleh perusahan langsung di ganti,ucap rusli.(Dian).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *