• 16 Maret 2025 4:55
  • Last Update 15 Maret 2025 21:48 21: 48: 29
Sambut Ramadhan 1441 H, Ketua DPRD Provinsi Riau Harapkan Ini

Sambut Ramadhan 1441 H, Ketua DPRD Provinsi Riau Harapkan Ini

Bengkalis – Aura Ramadhan 1441 H atau 2020 masehi semakin kental terasa bagi umat muslim di seluruh dunia yakni bulan yang penuh berkah.

Ditengah Wabah Virus Corona Ketua DPRD Provinsi Riau, H.Indra Gunawan Eet, Ph.D mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya Provinsi Riau mematuhi himbauan bersama pihak pemerintah bersama DPRD dan Unsur Muspida.

Hal tersebut disampaikan olehnya melalui pesan WhatsApp Rabu(22/04/2020).

“Patuhi himbauan pemerintah. Hal ini adalah untuk kebaikan kita bersama, kami ucapkan selamat menyambut bulan suci ramadhan 1441 h semoga berkah buat semua “Ujarnya.

Lebih lanjut dia mengharapkan masyarakat untuk tidak mengganggap remeh wabah virus ini, meskipun demikian masyarakat tetap tenang tentunya dengan menjaga kesehatan,harapnya.

Disisi lain Ketua DPRD Riau ini mengharapkan kepada Tim Gugus Tugas penanganan wabah virus covid 19 untuk bekerja maksimal dalam upaya mencegah dan memutus tali rantai penyebaran virus Corona “tetap komit dan bekerja maksimal agar kasus ini tidak meluas” harapnya.(Mul).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *