• 4 Maret 2025 21:55
  • Last Update 4 Maret 2025 16:15 16: 15: 21
Kegiatan TMMD 108:Kades Api-Api Edi Fahrizal Sangat Bersyukur Dan Berterima Kasih,Sebentar Lagi Menikmati Jalan Parit Medan Api Api

Kegiatan TMMD 108:Kades Api-Api Edi Fahrizal Sangat Bersyukur Dan Berterima Kasih,Sebentar Lagi Menikmati Jalan Parit Medan Api Api

Bandar Laksamana – Anggota Satgas TMMD Kodim 0303/Bengkalis bersama masyarakat membangun jalan di Desa Api api Kecamatan Bandar Laksamana Kabupaten Bengkalis dengan program Tentara Menunggal Membangun Desa (TMMD) ke 108.

Pembangunan jalab di Desa Api api oleh Satgas TNI Kodim 0303/Bengkalis bersama warga sudah masuk ke tahap Finishing atau penyiraman cairan Aspal.

” Tidak lama lagi, masyarakat bisa menikmati jalan, karena sudah masuk ke tahap finishing, semoga bisa mempermudah masyarakat untuk beraktivitas dan meningkatkan ekonomi mereka,”ujar Danramil 07 Bukit Batu Kodim 0303/Bengkalis Kapten Inf Tarman Sugianto,S.Sos, Sabtu (01/08/2020).

Pendapat dari masyarakat, melalui Kades Api-Api Edi Fahrizal menyampaikan sangat bersyukur dan berterima kasih, sebentar lagi menikmati jalan parit Medan Api Api yang sudah dikerjakan oleh Satgas TMMD ke 108 Kodim 0303/Bengkalis bersama warga.

“Kekuatan militer bukan hanya diukur dari lengkapnya pensejataan, tetapi lebih dari itu bagaimana bisa berbaur dengan rakyat untuk membuat kesejahteraan bagi masyarakat,”jelasnya.(Mul Ganteng).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *