• 26 November 2024 10:37
  • Last Update 25 November 2024 19:49 19: 49: 53
Dandim 0313/KPR Letkol Inf.Aidil Amin,S.I.P MI Pol Kunjungi Babinsa dan Danramil Se-Rohul

Dandim 0313/KPR Letkol Inf.Aidil Amin,S.I.P MI Pol Kunjungi Babinsa dan Danramil Se-Rohul

 

Rokan Hulu-CeBernews.Co I Dandim 0313/KPR Letkol Inf.Aidil Amin S.I.P MI Pol, mengumpulkan seluruh pasukan Bintara Pembina Desa (Babinsa) dan para Danramil yang ada di Kabupaten Rokan Hulu di Desa Bangun Jaya Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu(Rohul),Hal tersebut merupakan kegiatan pertama yang dilakukan Dandim 0313/KPR selama memimpin Kodim 0313/KPR dalam mengumpulkan para pasukanya di Rohul Rabu (20/02/19).

 

Dalam kunjungannya Letkol Inf Aidil Amin S.I.P MI Pol, mengajak para pasukanya agar tetap dapat menjaga Netralitas TNI dalam menghadapi pesta Demokrasi mendatang.

 

“Saya mengharapkan kepada Bintara Pembina Desa dapat menjaga netralitas TNI dengan sebaik-baiknya”, berang Letkol Inf Aidil Amin S.I.P MI Pol.

 

selain itu dandim 0313/KPR juga meminta para Babinsa agar dapat mendekati para tokoh masyarakat dan menyampaikan salam damai di saat melaksanakan kegiatan agama dirumah ibadah menjelang pesta demokrasi.

 

“Saya berharap, Babinsa dapat mendekati tokoh masyarakat dimana kedepan bisa menyampaikan salam damai pada saat melaksanakan kegiatan agama dirumah ibadah menjelang pesta demokrasi mendatang. Siapapun yang menang, siapa pun yang kalah kita harus bisa menerima dengan baik”, harapnya.

 

Sementara itu Kepala Desa Bangun Jaya Yusrianto mengapresiasi kegiatan  Komandan Kodim 0313/KPR dan silahturahmi kepada masyarakatnya sehingga masyarakat lebih dekat dengan TNI.

 

“Kami merasa senang dengan adanya kegiatan TNI yang dilaksanakan di desa kami”, imbuh Yusrianto.

 

Kegitan juga dihadiri Pabung Kabupaten Rohul Mayor Inf.Reflis Jon,Pasi Ops Kodim 0313/KPR Kapten Inf.Yuhardi, Para Danramil se Rohul, Para Babinsa, Kades Bangun Jaya Yusrianto,, Baminkabtibmas Desa Bangun Jaya Bripka Hamid serta tokoh masyarakat setempat.(rls d)

 

 

 

 

http://matariau.com/berita/detail/dandim-0313kpr-letkol-infaidil-aminsip-mi-pol-kunjungi-babinsa–dan-danramil-serohul

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *