PELALAWAN – Tiga personil dari Polsek Bunut Polres Pelalawan menyambangi tiga tempat keramaian di Kecamatan Bunut, untuk melakukan kegiatan patroli antisipasi tindak pidana C3, Jumat (4/2/2022).
Giat partoli dipimpin Aipda Eddy Sasmita dengan sasaran masyarakat yang mengunjungi tempat keramaian tersebut.
Kapolsek Bunut AKP Rokhani melalui Aipda Eddy Sasmita menjelaskan kegiatan patroli rutin dilakukan dengan tujuan antisipasi tindak pidana C3 di Kecamatan Bunut.
“Hari ini, ada 4 titik yakni di 2 Toko Ritel Modern di Puskesmas Bunut dan Obejk Vital ATM Bank yang berada di Kelurahan Pangkalan Bunut,” ujar Eddy.
Dalam kegiatan itu, personil memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada. Jika ada hal-hal yang mencurigakan agar segera melaporkan ke pihak kepolisian.
“Jika ada hal-hal yang mencurigakan, agar melaporkan ke pihak kepolisian terdekat,” Eddy. (Syarii)