Bangkinang – PJ. Bupati Kampar yang diwakili Penjabat Sekretaris Daerah (PJ. Sekda) Kabupaten Kampar Ramlah,SE,M,Si menghadiri sekaligus menyaksikan prosesi pelantikan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kampar Sunardi masa jabatan 2024-2029 di ruang sidang paripurna DPRD Kabupaten Kampar.
Hadir dalam kesempatan itu diantaranya Anggota DPD-RI H. Sahidin, Ketua DPRD Kabupaten Kampar Ahmad Taridi, Wakil Ketua Iip Nursaleh, Zulpan Azmi, seluruh anggota DPRD, Ketua Demokrat Provinsi Riau Agung Nugroho, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar. (24/12).
Dalam pidato sambutannya Ramlah menyampaikan bahwa kita semua berharap Wakil Pimpinan DPRD yang baru dapat menjalankan tugas dengan bijak dan efektif, serta terus mendukung pembangunan di Kabupaten Kampar. Sebagai mitra pemerintah daerah, saya mengajak anggota DPRD Kampar untuk senantiasa bersinergi dalam memajukan pembangunan di Kabupaten Kampar.
“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada segenap anggota DPRD Kabupaten Kampar yang telah memberikan ide, kritik dan masukan, Terima kasih atas segala jasa dan upaya sebagai anggota DPRD dalam membangun Kabupaten Kampar”ujarnya.
Ia menambahkan kita semua percaya bahwa dengan kebersamaan dan sinergitas, Kampar akan menjadi lebih baik. Mari kita bersama-sama membangun Kabupaten Kampar yang sehat, cerdas, dan maju. Tentu ini adalah sebuah amanah yang besar dan penuh tanggung jawab. Dengan pengalaman dan komitmen yang dimiliki, saya yakin Saudara Sunardi dapat menjalankan tugas ini dengan baik untuk mendorong pembangunan dan mewujudkan aspirasi masyarakat.
Disisi lain Pj.Sekda yang juga sebagai Sekertaris Dewan DPRD Kabupaten Kampar juga menyampaikan Wakil Ketua DPRD memiliki peranan penting dalam membantu pimpinan DPRD untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kebijakan yang berpihak pada rakyat. Oleh karena itu, ia mengajak pimpinan dan seluruh anggota DPRD bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk menciptakan sinergi yang kuat demi kesejahteraan masyarakat Kampar.
“Kepada seluruh anggota DPRD yang terhormat, mari kita jadikan momen ini sebagai langkah awal untuk meningkatkan sinergi antara legislatif dan eksekutif. Dengan bekerja sama, kita dapat menjawab tantangan dan memanfaatkan peluang yang ada demi kesejahteraan rakyat”ucapnya.
Ia juga berharap Wakil Ketua DPRD dapat menjalankan tugas dan peran dengan bijak dan efektif serta mendukung pembangunan di Kabupaten Kampar.
Ia juga berpesan pentingnya sinergitas antara pemerintah daerah dan DPRD untuk memajukan Kampar. Kepada Wakil Ketua DPRD untuk mendukung Ketua DPRD dan menekankan tiga fungsi DPRD, yaitu Fungsi Pembentukan Perda, Membuat peraturan daerah yang mendukung pembangunan, Fungsi Pembentukan Anggaran, Mengelola anggaran daerah secara efektif dan Fungsi Pengawasan: Mengawasi pelaksanaan program pemerintah daerah.
Seizin Allah tidak ada yang tidak mungkin hanya ikhtiar dan kerja keras kita lakukan ke depannya dengan penuh sinergitas secara Bersama kita bisa untuk mewujudkan semua itu.
Diakhir pidatonya Ramlah mengatakan mudah-mudahan momentum pelantikan ini dapat menjadi pemacu semangat bagi kita semua dalam berkarya, berinovasi dan berupaya dengan semaksimal mungkin untuk menjadikan kabupaten Kampar termaju di Provinsi Riau.